Group Lampu Halogen Stick |
Lampu Halogen adalah lampu yang terbuat dari kaca kuarsa yang tipis dan tahan panas, kemudian gas yang diisikan ditambahkan sedikit gas halogen. Untuk lampu halogen suhu permukaan kaca lampu harus sangat panas. Itu sebabnya suhu lampu halogen in relatif lebih tinggi daripada lampu yang lainnya. Lampu halogen ini jauh lebih terang dari lampu lainnya, oleh karena itu biasanya dimanfaatkan untuk lampu sorot.
Lampu halogen juga lebih cepat putus daripada lampu biasanya, apalagi jika saklarnya sering di on-off kan. Lampu ini fungsinya dikhususkan sebagai lampu sorot, untuk diletakkan di lukisan dan benda-benda yang memerlukan cahaya yang tersorot hanya padanya.
Karena pada dasarnya lampu halogen adalah lampu dop yang diperbaiki, maka dapat digunakan dengan dimmer.
Lampu halogen ini ada bermacam-macam seperti halogen stick dan halogen mangkuk. Untuk halogen stick, perlu diingat bahwa kacanya tidak boleh dipegang. Dipakai untuk lampu sorot dengan daya yang lebih besar dari halogen mangkuk. Untuk halogen stick bisa samapai 1500 watt, tetapi yang paling umum adalah 500 watt. Pemakainnya menggunakan kap yang disesuaikan dengan besar watt nya.
Lampu halogen bulat banyak dipakai untuk lukisan dan etalase-etalase toko. Daya maksimum untuk halogen mangkuk adalah 50 watt.
Note: Dimmer adalah alat kontrol untuk intensitas cahaya. Agar lampu bisa lebih redup atau lebih terang.
0 comments:
Post a Comment